14 Juni 2018

Model Gamis Terbaru yang Simple dan elegan

Assalamu'alaikum...

Sahabat Ummi...

Udah beli baju lebaran?

Saya dong, tiap hari pake baju lebaran, soalnya kalau baju kecilan, kan bisa sesak nafas yah *lol :D

Garing banget yah. Udah seliweran itu kalimat di sosmed. Saya juga nggak bakal bahas, apa lebaran kudu pake baju baru or nggak. Toh, nggak masalah, yang mau pake baju baru monggo, yang baju lama juga monggo. Yang penting, bajunya menutup aurat dan bersih. Tul nggak? :D



Tapi, buat sahabat Ummi yang pengen belanja gamis untuk lebaran. Saya punya beberapa rekomendasi model gamis terbaru yang simple dan elegan. Tetap syar'i tentunya yah. Kebetulan, saya ada memotret gamis milik salah satu butik di Pekanbaru. Nggak hanya modelnya yang simple, tapi bahannya juga nyaman banget lho dipakai. Kok tahu?. Tahu dong, soalnya saya sendiri pakai, jadi udah terbukti.

Sahabat Ummi...

Gamis yang beredar di pasaran ada berbagai macam model dan bahan. Ada yang menjual hanya gamisnya saja, ada juga yang gamis set, terdiri dari gamis dan kerudungnya. Saya pribadi, dalam memilih gamis, ada beberapa kriteria yang harus terpenuhi, seperti bahannya harus yang nyaman dan nggak transparan. Dari segi model, suka yang simple dan elegan, tanpa banyak aksen. Lebih memilih warna yang gelap or warna-warna pastel.



Untuk jenis bahan, biasanya saya memakai bahan jetblack Arab, oxford (katun look a like denim dengan tekstur tidak menerawang), katun toyobo, crepe, balotelli, linen, maxmara, ceruti, wolfis, katun jepang, rayon, dan sifon. Biasanya, saya pilih yang memakai furing.

Trus, gimana dengan gamis untuk anak-anak?. Nggak jauh beda sih, banyak model baru yang juga memasukkan nuansa tradisional, dengan mengkombinasikan motif batik.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar